7 Cara Mengobati Penyakit Acanthosis Nigricans

Cara Mengobati Penyakit Acanthosis NigricansAcanthosis nigricans (AN) merupakan kelainan kulit karena hiperpigmentasi sehingga menyebabkan warna kulit berubah menjadi lebih gelap dan hitam. AN biasanya muncul pada bagian lipatan kulit seperti selangkangan, bagian dada, dahi, lipatan tangan, ketiak, dan dileher serta baberapa bagian lainnya pada kulit.

Acanthosis nigricans biasanya terjadi pada individu yang lebih muda dari usia 40 tahun. Acanthosis nigricans dapat dipicu oleh beberapa kondisi kesehatan seperti obesitas, endocrinopathies (hipotiroidisme ataupun hipertiroidisme).

 

Acanthosis nigricans juga dapat disebabkan oleh penyakit ovarium polikistik, beberapa jenis kanker dan sindrom Donohue (kelainan genetik yang disebabkan oleh mutasi pada gen reseptor insulin).

Beberapa penggunaan obat tertentu juga dapat memicu tingginya kadar insulin (misalnya, glukokortikoid, niacin, insulin, kontrasepsi oral, dan inhibitor protease) sebagai salah satu penyebab Acanthosis nigricans ini.

TERKAIT:  Tips Menghindari Menopause Dini Pada Wanita

Di bawah ini adalah 7 cara mengobati Acanthosis nigricans, antara lain:

Kurangi Asupan Gula

Untuk mengobati Acanthosis nigricans, maka terlebih dahulu harus diketahui faktor penyebab utamanya. Jika Acanthosis nigricans tersebut disebabkan oleh gejala diabetes maka pengobatannya juga dengan mengurangi asupan gula dengan membatasi konsumsi beberapa makanan dan minuman yang banyak mengandung kadar gula. Selain itu menormalkan kadar insulin pada penderita akan memudahkan penyembuhan pada Acanthosis nigricans tersebut.

Hentikan Penggunaan Obat

Jika Acanthosis nigricans yang disebabkan oleh obat, maka cara terbaik untuk mengobatinya dengan menghentikan penggunaan obat pemicu atau mencoba obat alternatif yang tidak mempengaruhi Acanthosis nigricans tersebut.

Gunakan Cream Pemutih Kulit

Penggunaan kosmetik tertentu seperti cream pemutih kulit yang diresepkan oleh ahli kulit, utamanya cream yang banyak mengandung  vitamin A atau alphahydroxyacids dipercaya dapat meringankan warna gelap pada kulit. Sebaiknya gunakan cream yang aman untuk kesehatan anda dan sudah banyak dibuktikan khasiatnya oleh masyarakat umum.

TERKAIT:  Yuk Kenali Makanan yang Membuat Kita Kenyang Lebih Lama

Pakai Lotion Pemutih Kulit

Beberapa orang mungkin juga memilih untuk menggunakan lotion pemutih atau handbody pemutih kulit yang dapat mencerahkan warna kulit. Namundalam memilih produk kosmetik tersebut sebaiknya harus sangat berhati-hati karena beberapa produk pemutih kulit terbukti mengandung bahan kimia seperti timbal dan merkuri yang sangat perlu dihindari karena sangat berbahaya bagi kesehatan kulit.

Terapkan Diet Khusus

Untuk mengatasi masalah Acanthosis nigricans ini kita juga bisa menerapkan diet khusus yang dapat membantu menormalkan kadar insulin untuk menekan penyebarannya.

Perbaiki Penampilan Kulit

Memperbaiki penampilan kulit yang gelap dapat dilakukan dengan menerapkan beberapa bahan kosmetik yang mengandung Retin-A, urea 20%, alphahydroxyacids dan kosmetik yang mengandung asam salisilat.

TERKAIT:  Kanker Payudara dan Cara Pengobatannya

Kurangi Ketebalan Kulit 

Acanthosis nigricans selain dapat menggelapkan kulit juga dapat menebalkan permukaan kulit kita yang terkena dampak, untuk itu disarankan untuk menggunakan produk eksfoliasi kulit (pengelupas) untuk menghilangkan sel kulit yang  mati ataupun dengan menggunakan teknik laser.

#####

Acanthosis nigricans merupakan kelainan kulit yang sangat erat hubungannya kondisi kesehatan seperti diabetes, obesitas dan beberapa gangguan kesehatan lainnya. Selain dengan menggunakan obat resep dokter, penyakit Acanthosis nigricans juga dapat diatasi dengan sejumlah cara lainnya sebagaimana sudah dijelaskan di atas. Semoga informasi ini bermanfaat untuk mengembalikan kecantikan kulit anda.

Salam cantik selalu!