Cara Mengecilkan Paha dan Bokong

Cara Mengecilkan Paha dan Bokong

Banyak wanita yang kurang percaya diri jika memiliki paha dan pantat yang besar karena dianggap tidak proporsional dengan bagian tubuh yang lain.

 

Selain itu, paha atau bokong yang berukuran lebih besar dibandingkan dengan wanita lain sering memunculkan perasaan minder atau inferior dalam pergaulan sehari-hari.

Hal ini tentu meminta perhatian yang lebih besar jika Anda adalah wanita karir yang menuntut penampilan optimal dalam kegiatan harian, baik di kantor maupun di luar kantor ketika bertemu dengan rekan bisnis.

Baik paha maupun bokong merupakan jaringan lemak yang berbeda dengan perut. Oleh sebab itu, cara alami untuk mengecilkan paha dan bokong tentu tidak sama dengan cara mengecilkan perut.

Jika Anda termasuk salah satu wanita yang bermasalah dengan ukuran paha atau bokong, berikut ini adalah beberapa tips dan cara mengecilkan paha dan bokong yang dapat Anda coba.

TERKAIT:  Kiat Mengecilkan Paha Dan Betis Secara Alami

Kurangi Makanan Berlemak

Lemak memang merupakan salah satu zat penting yang dibutuhkan oleh tubuh karena berfungsi sebagai cadangan energi.

Namun, jika lemak yang masuk ke dalam tubuh terlalu banyak, maka lemak tersebut akan ditimbun sehingga dapat menyebabkan tubuh menjadi lebih gemuk, termasuk bagian paha dan pantat.

Konsumsi kacang sangat dianjurkan karena makanan ini memiliki lemak yang sehat dan kandungan antioksidan yang tinggi sehingga tidak akan menyebabkan gemuk.

Lakukan Olahraga Cardio

Olahraga yang dianjurkan untuk mengecilkan paha dan bokong adalah senam kardio yang memfokuskan gerakan pada kaki. Senam cardio yang dapat Anda lakukan misalnya adalah lari, jogging, bersepeda, berenang dan berjalan-jalan.

Lakukan olahraga ini secara teratur setiap hari minimal 15 menit. Aktivitas ini akan membantu membakar lemak yang ada di paha dan pantat sehingga bagian tubuh tersebut akan terlihat lebih kecil.

Latihan Kekuatan

Saat berolahraga, pilihlah aktivitas yang lebih memfokuskan pada otot paha dan pantat. Latihan yang teratur dapat mengencangkan paha dan memperkecil pantat.

TERKAIT:  Resep Alami Menambah Berat Badan Tanpa Efek Samping

Untuk mengencangkan otot terbesar di dalam tubuh seperti otot kaki, hal ini memerlukan lebih banyak kalori yang terbakar dibandingkan pada otot-otot lain.

Jongkok dan menekuk tubuh merupakan beberapa contoh latihan kekuatan untuk menurunkan berat badan pada paha dan pantat. Salah satu aktivitas yang efektif untuk membakar kalori adalah hiking.

Selain membakar banyak kalori hiking juga memerlukan banyak energi. Demikian halnya dengan bersepeda. Aktivitas ini juga dapat membenatuk otot paha, pinggul, dan pantat.

Diet Rendah Kalori

Diet yang sehat dibutuhkan untuk menurunkan berat badan. Anda bisa mengurangi asupan kalori yang masuk ke tubuh dengan prinsip kalori yang digunakan lebih banyak daripada kalori yang masuk.

Penurunan berat badan juga akan berpengaruh terhadap ukuran pantat dan paha. Selain mengkonsumsi makanan rendah kalori, Anda sebaiknya juga lebih banyak mengkonsumsi makanan berserat seperti buah-buahan dan sayuran. Hal ini tidak hanya akan memberikan energi yang cukup untuk beraktivitas tetapi juga rendah kalori.

Meningkatkan Intensitas Latihan

Langkah selanjutnya dalam proses mengecilkan paha dan pantat adalah dengan meningkatkan intensitas latihan. Misalnya, jika Anda biasa berjalan saat berolahraga, Anda bisa menggantinya dengan sprint atau lari cepat.

TERKAIT:  Kandungan dan Manfaat Buah Pisang Untuk Kesehatan

Sprint merupakan alternatif lain untuk membakar lemak dalam waktu yang relatif singkat.

Perbanyak Minum Air Putih

Hal ini mungkin terdengar tidak ada kaitannya dengan proses pengecilan paha maupun pantat. Namun perlu diingat bahwa untuk mengeluarkan lemak dan kolesterol jahat dari dalam tubuh diperlukan metabolisme tubuh yang lancar.

Asupan cairan yang cukup akan membantu tubuh memiliki metabolisme yang lancar sehingga tubuh tidak akan menimbun lemak dan zat-zat yang tidak dibutuhkan di dalam tubuh akan dikeluarkan.

####

Demikian beberapa cara untuk mengecilkan paha dan bokong. Cara tersebut harus dilakukan dengan konsisten. Selain itu, cara-cara di atas juga memerlukan waktu yang cukup lama karena dilakukan secara alami.

Setelah Anda mendapatkan ukuran paha dan pantat yang ideal, maka Anda harus mempertahankannya dengan tetap berolahraga dan menjaga pola makan. Selamat mencoba!