Tips dan Cara Meluruskan Rambut Secara Alami

Cara Meluruskan RambutMemiliki rambut lurus yang panjang dan sehat adalah dambaan setiap wanita. Namun hal ini menjadi masalah besar bagi mereka yang mempunyai rambut berombak atau pun rambut ikal.

Tidak sedikit wanita yang rela mengeluarkan biaya yang banyak demi memiliki rambut yang lurus. Fenomena ini bisa kita buktikan dengan banyaknya wanita yang keluar masuk di salon kecantikan untuk merawat rambut mereka tanpa peduli berapa uang yang harus di keluarkan.

 

Apakah hal ini juga terjadi pada anda? Jika hal ini terjadi pada Anda, hal apa yang sebaiknya Anda lakukan?

Nah, untuk membantu Anda mengatasi masalah rambut yang bercabang, kali ini kami akan membahas beberapa tips dan cara meluruskan rambut secara alami.

TERKAIT:  Tetap Bugar Selama Puasa dengan Olahraga? Ini Dia Tipsnya!

Meluruskan Rambut dengan Creambath Daun Seledri

Memanfaatkan daun seledri untuk creambath sudah dikenal sejak dulu hingga saat ini sebagai pelurus rambut alami. Caranya adalah mengambil daun seledri yang masih mekar, kemudian cuci hingga bersih lalu ditumbuk hingga halus kemudian campur dengan air secukupnya, peras, lalu air perasan tersebut anda jadikan sebagai creambath. Untuk hasil yang lebih sempurna, diamkan air perasan tersebut selama 12 jam sebelum anda gunakan. Lakukan hal ini secara rutin dan dapatkan rambut sehat dan lembut lurus.

Meluruskan Rambut dengan Campuran Jus Jeruk Nipis dan Santan Kelapa

Jus jeruk nipis dan santan kelapa dapat dimanfaatkan untuk bahan pelurus rambut. Kandungan jeruk nipis dapat menghilangkan dan membersihkan lemak dan kotoran yang menempel pada kulit kepala ataupu pada rambut anda.

TERKAIT:  Perawatan Paling Tepat untuk Rambut Ikal

Cara membuat ramuan ini adalah 2 sdm jeruk nipis + 1 gelas santan lalu simpan di kulkas agar mengental. Setelah mengental, lumurkan pada rambut atau kepala anda lalu sisir hingga rapi. Setelah itu bungkus kepala dan rambut anda agar udara luar tidak masuk. Lakukan pemijatan di bagian kepala kemudian bilas dengan bersih. Jika dikerjakan secara rutin, maka perlahan rambut Anda menjadi lebih lembut dan lurus.

Meluruskan Rambut dengan Susu Pelurus Rambut

Susu juga dapat digunakan sebagai bahan pelurus rambut. Campurkan saja segelas susu dan 1/2 gelas air kemudian disemprotkan ke rambut dan biarkan hingga 30 menit agar dapat meresap ke sela-sela rambut Anda. Biarkan hingga mengering lalu sisir hingga rapi. Bilas rambut anda dengan shampo conditioner hingga bersi

TERKAIT:  Cara Gampang Tampil Cantik Tanpa Make Up

*************

Demikianlah beberapa tips dan cara meluruskan rambut secara alami yang dapat Anda lakukan sendiri di rumah tanpa harus mengeluarkan biaya yang mahal.

Menggunakan bahan-bahan herbal alami untuk menjaga kesehatan rambut, selain lebih aman, juga mudah didapatkan serta tidak perlu merogoh kocek terlalu dalam, bukan?

Semoga informasi ini banyak manfaatnya untuk kesehatan dan kebersihan rambut Anda.

Salam cantik!