Kandungan dan Manfaat Buah Pisang Untuk Kesehatan

Wanita Cantik Makan Buah PisangTanpa kita sadari, buah pisang sebenarnya mengandung sangat banyak manfaat untuk kesehatan. Pisang mengandung sekitar 110 kalori per buahnya, sekurang-kurangnya 12 vitamin dan 11 mineral, serta berbagai struktur gula yang memberikan energi bagi tubuh.

Selain itu, pisang juga kaya akan asam amino yang berperan penting dalam membangun dan memperbaiki otot, sehingga tubuh tidak mudah lelah dalam beraktifitas. Ada sekitar 19 macam asam amino yang ditemukan pada buah pisang!

 

Pisang juga kaya akan kalium. Pisang dapat memberikan hingga 25% kebutuhan harian kalium pada tubuh. Kalium adalah elektrolit yang membantu otot dari kram selama dan setelah latihan. Kalium juga memainkan peran penting dalam otak dan fungsi saraf, mempertahankan tekanan darah dan fungsi jantung.

Pisang memiliki efek antacid untuk melindungi tubuh dari penyakit radang perut (gastritis), juga mengandung senyawa protease inhibitor yang melindungi perut dari bakteri jahat yang menyebabkan gangguan pencernaan. Pisang juga merangsang proliferasi sel yang mengentalkan mukosa lambung dan dapat pula bermanfaat sebagai pencegah asam lambung.

TERKAIT:  Cara Menghilangkan Stretch Mark Setelah Melahirkan

Selain itu, pisang dapat pula membantu membuat pencernaan menjadi lebih sehat karena kaya akan serat yang larut. Secara khusus, manfaat buah pisang untuk kesehatan tubuh dapat kita kelompokkan menjadi beberapa bagian besar, antara lain:

Manfaat Pisang untuk Jantung dan Saraf

Pisang sangat tinggi kalium yang merupakan unsur penting untuk menjaga jantung dan sistem saraf. Kalium penting untuk memperbaiki kontraksi otot dan memainkan peranan penting dalam memompa jantung normal secara teratur, pencernaan dan gerakan otot.

Beberapa studi menemukan bahwa asupan kalium yang rendah dapat menyebabkan tekanan darah tinggi dan peningkatan risiko stroke. Sebagian besar dari kita tidak mendapatkan cukup kalium dalam diet sehari-hari, karena itu mengkonsumi buah pisang adalah solusinya.

TERKAIT:  7 Makanan Dengan Kolagen Tinggi Untuk Kecantikan Kulit

Manfaat Pisang Untuk Kesehatan Ginjal dan Tulang

Kandungan potassuim yang tinggi dalam pisang sangat penting untuk menjaga kesehatan ginjal dan tulang. Asupan potassium yang cukup dapat membantu menekan ekskresi kalsium dalam urin dan meminimalkan risiko batu ginjal. Karena menekan ekskresi kalsium, potassium tentunya akan meminimalkan hilangnya kalsium dari tubuh kita yang pada gilirannya, mengurangi risiko terjadinya osteoporosis.

Manfaat Pisang Sebagai Obat Penenang Ringan

Triptofan ternyata juga ditemukan dalam pisang. Ini adalah salah satu dari 20 asam amino yang merupakan penyusun protein. Triptofan akan membantu tubuh memproduksi serotonin yang berfungsi memberikan efek menenangkan pada otak. Serotonin bertindak seperti penenang ringan, menciptakan suasana yang stabil. Penting diketahui bahwa tubuh kita tidak menghasilkan triptofan secara alami. Satu-satunya cara untuk mendapatkan asupan triptofan adalan dengan mengkonsumsi buah pisang.

Manfaat Buah Pisang Untuk Darah

TERKAIT:  Masker Sayuran untuk Melembabkan Wajah

Pisang adalah salah satu sumber utama vitamin B6. Vitamin B6 memainkan peran penting dalam mengubah triptofan menjadi serotonin dan juga membantu membuat unsur penting dari darah yaitu hemoglobin. Vitamin B6 juga penting untuk memproduksi antibodi dan memelihara respon imun yang sehat. Selain membantu mengkonversi karbohidrat menjadi glukosa yang memungkinkan kita untuk menjaga tingkat gula darah yang tepat, pisang juga dapat memenuhi 1/5 dari kebutuhan harian vitamin B6 tubuh kita.

Manfaat Pisang Sebagai Sumber Serat

Serat yang terkandung dalam pisang dapat meningkatkan laxation dan kontraksi usus halus. Diet kaya serat juga mampu menurunkan resiko penyakit jantung koroner dan diabetes tipe 2. Dengan mengkonsumsi pisang, kebutuhan tubuh akan serat sudah bisa terpenuhi secara normal.

Jadi, dengan melihat berbagai kandungan nutrisi dan manfaat pisang di atas, sudah sepatutnya kita meningkatkan konsumsi buah pisang mulai dari sekarang. 🙂