6 Cara Alami dan Ampuh Menghilangkan Bekas Cacar Air

DOKTERCANTIK.COM – Penyakit cacar air, atau dalam bahasa Inggris disebut dengan nama Chicken Pox, merupakan penyakit yang gampang menular. Virus poks penyebab cacar air menyebar melalui udara ataupun kontak langsung penderita dengan orang lain yang imunitas tubuhnya sedang menurun.

Umumnya penyakit ini memang menyerang anak-anak tapi bukan berarti orang dewasa tidak akan terkena penyakit cacar air. Ciri-ciri utama terkena cacar air adalah demam tinggi dan muncul gelembung berisi cairan di bagian-bagian tubuh seperti dada, punggung, perut, paha dan juga wajah. Gelembung ini biasanya terasa gatal dan nyeri. Jangan digaruk ya. Cairan dari gelembung yang pecah karena digaruk akan menyebar dan menambah lagi jumlah gelembung lainnya, akhirnya proses penyembuhan jadi semakin lama.

 

Saat sudah sembuh dari penyakit cacar air, bukan berarti masalah selesai. Seringkali penyakit ini meninggalkan efek berupa bekas luka yang menganggu terutama jika bekas luka tersebut ada di wajah. Waduh, wajah tidak lagi mulus dan ada bekas bopengnya. Rasa percaya diri bisa turun kalau begini karena bekas luka ataupun bopeng karena cacar air tentu sangat menganggu penampilan.

TERKAIT:  Cara Menghaluskan Dagu yang Kasar

6 Cara Alami dan Ampuh Menghilangkan Bekas Cacar Air

Cara Menghilangkan Bekas Cacar Air yang Menghitam

Sebenarnya, bekas luka karena cacar air termasuk dalam kategori luka ringan yang dapat menghilang dengan sendirinya. Hanya saja tentu butuh waktu yang agak lama agar bekas luka tersebut menghilang seluruhnya, bisa dalam waktu berbulan-bulan. Sanggup menunggu selama itu? Jika tidak, yuk simak cara alami menghilangkan bekas luka karena cacar air yang kami bahas berikut ini :

1. Jagung Muda

Memanfaatkan jagung muda dalam mengatasi bekas cacar merupakan resep warisan turun temurun yang sudah diterapkan sejak jaman dahulu. Caranya adalah menyiapkan jagung muda yang sudah dibuang rambutnya, kemudian dicuci hingga bersih.  Jagung muda diparut lalu dioleskan pada kulit tubuh yang terdapat bekas cacar air. Bilas dengan air bersih.

2. Lidah Buaya

Lidah buaya atau aloe vera adalah tanaman yang sangat bermanfaat dalam perawatan kulit. Lidah buaya dapat mengurangi ruam merah pada kulit, menghilangkan bintik hitam atau bekas luka termasuk noda jerawat dan bekas cacar air. Siapkan aloe vera segar, kupas dan pisahkan gelnya. Oleskan gel tersebut pada bekas cacar air dan biarkan beberapa saat hingga mengering. Bersihkan kulit dengan membasuhnya menggunakan air bersih.

TERKAIT:  9 Cara Menghilangkan Bekas Luka Secara Alami

3. Madu

Seperti halnya lidah buaya, madu juga sudah populer sebagai bahan alami yang ampuh mengatasi jaringan parut pada kulit termasuk noda hitam bekas jerawat ataupun bekas cacar air. Caranya sangat mudah, cukup mengoleskan madu pada area kulit yang terdapat bekas luka cacar air. Biarkan mengering lalu bersihkan dengan air hangat.

6 Cara Alami dan Ampuh Menghilangkan Bekas Cacar Air

4. Buah Lemon

Salah satu manfaat terbaik dari buah lemon adalah ampuh untuk mencerahkan warna kulit termasuk mengurangi warna gelap pada kulit. Jadi buah lemon juga dapat diterapkan sebagai bahan alami untuk mengatasi bekas cacar air. Caranya adalah dengan membuat jus lemon terlebih dahulu. Cuci buah lemon, belah menjadi dua kemudian peras airnya. Oleskan jus lemon di area bekas cacar. Untuk mendapatkan air lemon yang banyak, sebaiknya rendamlah buah lemon terlebih dahulu dalam air hangat selama 1 jam.

5. Kacang Hijau

Kacang hijau kaya akan nutrisi penting yang juga bermanfaat dalam mengatasi bekas cacar air. Pertama-tama kacang hijau direndam dalam air dingin selama 7-8 jam agar lebih lunak. Tumbuklah kacang hijau yang sudah direndam dan pindahkan ke dalam wadah yang bersih. Tambahkan sedikit air dan diaduk, teksturnya akan menjadi seperti cream. Oleskan cream kacang hijau tersebut ke kulit bekas cacar dan biarkan hingga mengering. Bersihkan dengan air.

TERKAIT:  Cara Cepat Menghilangkan Bekas Cacar Air

6. Air Kelapa

Menerapkan air kelapa secara rutin pada kulit wajah akan meluruhkan sel kulit mati, meremajakan kulit dan membantu menyamarkan bekas luka secara alami. Karena itulah air kelapa juga dapat digunakan untuk mengatasi bekas cacar yang menganggu. Gunakan air kelapa segar untuk membasuh kulit yang terdapat bekas cacar, biarkan beberapa saat agar air kelapa bekerja secara efektif.

**

Nah, semoga informasi ini dapat membantu anda yang sedang mencari cara mengatasi bekas cacar air dengan bahan alami yang mudah diperoleh. Yang penting untuk diingat adalah anda harus melakukannya secara rutin dan bersabar menunggu prosesnya agar bekas cacar air semakin cepat menghilang.

Selamat mencoba ya Cantikers!