Cara Menghilangkan Flek Hitam di Wajah

Wanita dengan Flek Hitam di WajahBagi wanita, kebersihan dan kecantikan wajah adalah hal utama yang mesti dijaga setelah bentuk badan ideal. Berbagai cara dan upaya kita lakukan untuk menjaga agar wajah terawat dan bebas dari flek hitam, yang tentu sangat merusak kecantikan.

Timbulnya flek hitam atau spruten pada wajah biasanya disebabkan oleh beberapa faktor, salah satunya adalah terpaan langsung sinar matahari pada kulit wajah.

 

Saat kulit terkena matahari, secara otomatis kulit akan memproduksi melatonin atau sel-sel pigmen secara berlebihan, selanjutnya melatonin itulah yang akan membuat noda-noda kecil di kulit wajah.

Selain terpaan matahari, flek hitam juga bisa disebabkan karena faktor genetik, makanan siap saji yang kita konsumsi, produk kecantikan yang tidak sesuai dengan kulit wajah, bekas jerawat hingga pemakaian pil kontrasepsi yang membuat hormon estrogen, progesteron dan MSH tidak seimbang.

TERKAIT:  6 Manfaat Kecantikan dari Mentimun

Lalu bagaimana cara menghilangkan flek hitam di wajah? Berikut beberapa tips yang mungkin bisa dicoba:

Masker Bengkoang/Kentang
Cara ini cukup mudah. Haluskan bengkoang atau kentang hingga menjadi bubur kasar. Saring lalu ambil ampasnya kemudian oleskan ampas ke seluruh wajah sebagai masker. Tunggu selama 15 menit lalu bilas air hangat.

Sari Jeruk Nipis
Langkah ini lebih mudah. Cukup iris beberapa jeruk nipis, kemudian oleskan pada bagian yang terdapat flek di wajah. Diamkan selama 5 menit kemudian bilas dengan air hangat.

Masker Semangka
Caranya hampir sama dengan bengkoang tadi. Blender daging buah semangka, kemudian oleskan merata pada kulit wajah, diamkan 15 menit lalu bersihkan wajah dengan air hangat, sebaiknya dengan handuk tipis, tunggu sejenak lalu bilas dengan air dingin.

TERKAIT:  Tips dan Cara Alami Menghilangkan Panu

Sunblock
Saat ingin bepergian dan beraktivitas outdoor, gunakan sunblock dengan SPF 30% setiap 4 jam sekali. Tentu saja ini untuk mengurangi intensitas cahaya matahari langsung ke kulit wajah.

Hindari Toner Wajah
Jika ingin membersihkan wajah, cukup bilas dengan air bersih. Tidak perlu dengan toner, astringent ataupun face tonik sebab pemakaian yang berlebihan dapat menyebabkan kulit bertambah kering.

Putih Telur dan Madu
Campur putih telur dan madu kemudian oleskan pada wajah secara merata. Diamkan selama 10 menit. Setelah itu bilas dengan air hangat menggunakan handuk tipis.

Cream Penghilang Flek Hitam

Ada sejumlah produk cream penghilang flek-flek hitam di wajah yang terbuat dari bahan herbal yang tentu saja lebih aman. Salah satunya adalah cream Yashodara. Cream ini merupakan hasil pabrikan farmasi dengan pengawasan dokter yang dapat digunakan untuk mengatasi amsalah kulit wajah seperti flek-flek hitam, keriput atau bahkan kulit muka yang kusam.

TERKAIT:  Berbagai Manfaat Minyak Jojoba Untuk Kecantikan

Nah, Anda tentu saja bisa mencoba cream Yashodara ini dan membuktikan manfaat alaminya menghaluskan kulit wajah serta menghilangkan flek-flek hitam di wajah Anda. Segara kunjungi situs www.creampemutih.net untuk informasi selanjutnya.

Kesimpulan

Aneka tips dan cara menghilangkan flek hitam di wajah sebagaimana dijelaskan di atas tentu saja tidak akan ampuh dengan sekali dua kali pemakaian. Mengobati flek hitam di wajah bukanlah perkara mudah. Namun dengan menerapkannya secara teratur dan berkala mudah-mudahan dapat membawa hasil yang diharapkan.

Mau cara instant untuk menghilangkan flek hitam di wajah? Gampang. Lakukan saja metode terapi laser, mikrodemabrasi dan mesotherapy yang tentu tidak murah! 🙂

Selamat memilih!