Mengenal Facial Plasenta Domba dan Keunggulannya

DOKTERCANTIK.COM – Saat ini sedang trend perawatan facial dengan menggunakan plasenta domba? Wah. Plasenta domba dijadikan bahan perawatan wajah? Membayangkannya mungkin akan sedikit menimbulkan rasa jijik buat kita ya. Tapi ternyata perawatan ini memang ampuh untuk mendapatkan kulit wajah yang cantik dan bersinar.

Bahkan konon kabarnya, perawatan facial wajah dengan plasenta domba ini menjadi perawatan kecantikan pilihan para artis-artis kesohor Hollywood seperti Victoria  Beckham dan Harry Styles One Direction. Ternyata rahasia kulit wajah mereka facial dengan plasenta domba ya.

 

Sebenarnya apa sih facial plasenta domba itu?

Sebagaimana namanya, facial plasenta domba merupakan facial yang menggunakan plasenta domba yang baru lahir sebagai bahan utamanya. Kenapa harus plasenta domba? Karena berdasarkan penelitian, plasenta domba yang mengandung stem cell mempunyai kemampuan untuk melakukan regenerasi, serta mampu merangsang pertumbuhan kolegen, elastin dan protein yang berguna untuk kulit.

TERKAIT:  Perawatan Wajah Dengan Facial

Mengenal Facial Plasenta Domba dan Keunggulannya

Untuk menjaga kualitas dari plasenta tersebut, ari-ari dombanya didatangkan langsung dari Selandia Baru. Kemudian diambil bagian yang mengandung sel amniomnya lalu dibekukan dan dicampur dengan gel yang mengadung bintik emas. Bahan itulah yang kemudian dijadikan bahan untuk facial.

Manfaat dan keunggulan facial plasenta domba

Lalu apa saja keunggulan dari facial plansenta domba ini sehingga menjadi perawatan primadona orang-orang kalangan menengah ke atas?

  1. Facial plasenta domba dipercaya sebagai salah satu perawatan untuk mendapatka penampilan yang awet muda. Hal ini disebabkan karena kemampuan plaseta domba dalam meningkatkan produksi kolagen di dalam kulit sehingga kulit kita menjadi lebih kencang.
  2. Facial plasenta domba juga bisa membuat kulit kita terasa lebih lembab sehingga keremajaan kulit menjadi terjaga.
  3. Melakukan perawatan facial plasenta domba selama 30 menit paling lama juga bisa membuat waah menjadi lebih bersinar dan cerah.
  4. Facial plasenta domba juga dilakukan untuk menghilangkan keriput dan kerutan-keruta halus pada wajah yang membuat seseorang terkadang merasa penampilannya menjadi lebih tua dari usianya.
  5. Keunggulan facial plasenta selanjutnya adalah kemampuan plasenta domba untuk menghilangkan sel-sel kulit mati dan menggantinya dengan kulit baru yang lebih sehat halus dan cerah.
  6. Salah satu alasan kenapa banyak orang menyukai facial plasenta ini adalah hasil instan yang ditunjukkannya. Perawatan facial plasenta hanya membutuhkan waktu paling lama 30 menit dan hasilnya langsung terlihat pada treatment pertama.
  7. Hasil dari facial plasenta domba bisa bertahan selama lebih kurang 6 bulan.
TERKAIT:  Manfaat Facial Secara Teratur Bagi Kulit Wajah

Mengenal Facial Plasenta Domba dan Keunggulannya

Di balik trennya facial plasenta domba ini, ternyata masih ada yang meragukan benarkah plasenta domba tersebut bisa bekerja pada kulit kita sedangkan plasenta tersebut merupakan sel yang telah mati karena telah terpisah dari induknya.

Hal ini diungkapan oleh seorang ahli kecantikan yang bernama Paula Begoun mempunyai pendapat yang sangat bertolak belakang. Menurur Paula Begoun, sel induk tidak bekerja sama sekali sebagaimana yang gencar diberitakan. Hal tersebut disebabkan karena sel induk tersebut telah mati sehingga tidak lagi bisa berfungsi. Apalagi jika dimasukkan ke dalam produk kecantikan kulit, sel tersebut akan mati dan menjadi sia-sia.

Sebagian orang tidak sepakat dengan Paula karena banyak orang yang telah menggunakan dan merasakan manfaatnya. Terlepas dari perbedaan tersebut, bagaimana menurut kamu, mau mencoba dan merasakan manfaatnya juga?